Manfaat dan Khasiat Buah Pepaya Bagi Kesehatan

Manfaat dan Khasiat Buah Pepaya Bagi Kesehatan
Selamat siang sobat Onliners... Mendengar kata buah Pepaya apa yang ada di benak Onliners? Yap, buah yang berwarna orange semu - semu merah ini selain sangat nikmat dikonsumsi langsung -apalagi dingin- juga sangat banyak manfaat dan khasiatnya lhoh.. Yang paling sering adalah solusi mudah dan murah untuk konstipasi ( susah buang air besar ). Gangguan tubuh tersebut dapat disembuhkan oleh Pepaya.
Sekarang kita akan membahas lebih dalam apa saja manfaat dan khasiat buah pepaya yang bentuknya memanjang ini. Buah Pepaya juga berkhasiat untuk menjaga kesehatan mata dan kulit. Oke deh, langsung saja gangguan tubuh apa saja yang bisa diatasi si buah Pepaya?
manfaat dan khasiat buah pepaya bagi kesehatan

1. Mengatasi gangguan pencernaan
Enzim papanin dan serat dalam buah Pepaya berperan dalam mengatasi masalah-masalah yang terjadi pada pencernaan tubuh seperti susah buang air besar, gangguan lambung, mengatasi wasir, begitu juga membasmi beberapa parasit pada usus yang mengganggu proses pencernaan makanan. Jadi sobat, kalau sobat mengalami gangguan pencernaan seperti diatas bisa dicoba dengan mengkonsumsi buah pepaya.

2. Membantu menurunkan berat badan.
Mempunyai berat badan ideal adalah idaman semua orang. Berat badan berlebihan biasanya menjadikan kurang PD pemilik tubuh dan juga bikin susah mencari ukuran pakaian yang sesuai. hehe.. Sobat Onliners tidak perlu diet ekstrim dengan mengkonsumsi obat yang entah berantah kandungan didalamnya. Tuhan sudah menciptakan untuk kita buah Pepaya untuk membantu diet. Buah Pepaya mempunyai kandungan kalori rendah serta air dan gizi komplek dalam buah menjadikannyabaik untuk dijadikan sebagai salah satu menu makanan diet sobat. jangan lupa diimbangi dengan olah raga ya sobat..

3. Meningkatkan daya tahan tubuh
Dengan kandungan buah Pepaya yang kaya akan vitamin A, C, Betakaroten yang cukup tinggi berperan dalam memperbaiki sistem imun dan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit seperti flu. Vitamin C juga berperan mengatasi sariawan pada mulut.

4. Melindungi tubuh dari serangan jantung dan stroke
Sangat menyeramkan kedengarannya dua penyakit serangan jantung dan stroke. Kedua penyakit ini dapat mengakibatkan kematian. Nah sobat, untuk melindungi tubuh, mengkonsumsi buah pepaya dapat menurunkan resiko serangan jantung dan stroke. Karena dalam buah pepaya terdapat Anti-oksidan yang berperan penting dalam terjadinya oksidasi kolesterol.

5. Detoksifikasi alami.
Buah pepaya mengandung Anti-oksidan, Vitamin dan beberapa nutrisi lainnya yang berperan dalam membantutubuh untuk membunuh racun-racun berbahaya dalam tubuh kita. Sangat mudah dan murah bukan?

6. Menjaga kesehatan mata
Tak diragukan lagi kandungan Vitamin A yang terkandung di dalam buah Pepaya dapat berperan penting dalam menjaga kesehatan mata dan melindungi mata dari serangan radikal negatif.


Oke sobat Onliners, itu tadi diantara manfaat dan khasiat buah pepaya bagi kesehatan. Tentu saja selain yang saya sebutkan tadi masih banyak manfaat yang lain. kunjungi juga artikel lainnya seperti Manfaat dan Khasiat Daun Kemangi, Manfaat dan  Khasiat Daun Pepaya bagi kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.